Membangun dan mengelola web/blog Komako...padahal ketika menulis proker itu, sama sekali nol dalam hal web designer, web developer, web programing atau apalah namanya, tapi yaa..dicoba dulu lah kalau ada kemauan pasti ada jalan.
Usaha pertama adalah mencari seorang guru yang dianggap bisa mengajari saya tentang semua ini. Teringatlah pada seorang teman SMA yang sekarang sedang kuliah di jurusan IT, berharap saja bisa memperoleh pencerahan darinya.
Lumayanlah pelajaran pertama yang diperoleh adalah menghapus semua isi komako.fisipol.ugm.ac.id dan bagaimana mengisinya -__-. Lalu sekarang yang menjadi masalah bagaimana mengonsep isinya? sayangnya sahabat saya yang satu itu kurang bisa membantu masalah yang itu -______- . Setelah berulang kali mencoba dan hasilnya acakadul, berhasillah tercipta web baru dengan tampilan yang lumayan *horee*
Setelah beberapa hari web berdiri, masalah kembali muncul! ternyata ketika dibuka di google chrome web tersebut diidentifikasi sebagai web yang berbahaya dan mengandung malware *celaka*
Berulangkali dicoba diperbaiki, masalah yang sama tetap terjadi sampai akhirnya terpikir sebuah ide untuk membeli domain dan hosting baru di luar UGM, tadinya cuma mau beli domain saja dan pakai hosting lama tapi karena ternyata ada anggaran yang memadai yasudahlah sekalian saja, dan akhirnya terbelilah komakougm.com
Untuk Header-nya disitu aku pasang cu3er, semacam 3D slideshow yang menampilkan foto-foto dengan transisi 3D, kemudian untuk content-nya disajikan dalam bentuk scroll agar terlihat lebih dinamis, begitu juga dengan update Twitter nya.
Setelah dilakukan survey kecil-kecilan, tidak ada (paling tidak sampai detik ini) web HMJ di UGM bahkan di luar UGM yang seperti ini, ups..sebuah kebanggaan atau salah konsep -__-
Untuk web komako ini sebenarnya belum jadi 100%, atau baru sekitar 60% lah masih banyak yang perlu ditambahkan dan dikonsep ulang lagi. Mungkin ada usulan?
0 comments:
Posting Komentar